Tuesday, April 24, 2012

Resep Es Puding Tape Hijau

Resep Es Puding Tape Hijau - Ketika kita makan, kurang lengkap rasanya jika kita hanya makan makanan berat saja tanpa makanan penutup atau dessert. Dan dessert yang paling banyak disukai oleh orang-orang adalah Puding. Sekarang akan dibahas mengenai Resep Es Puding Tape Hijau, salah satu Resep Puding yang wajib anda tahu. Karena rasanya yang segar pasti akan menggoyang lidah anda.


Cara Membuat Es Puding Tape Hijau sangat mudah, menu dessert ini bisa jadi salah satu pilihan terbaik anda dalam memilih menu penutup makan malam atau makan siang anda. Ini juga bisa lho anda jadikan sebagai peluang usaha yaitu bisa dijadikan menu pelengkap di restoran anda. Es Puding Tape Hijau ini juga bisa dinikmati saat anda sedang santai bersama keluarga ataupun teman anda. Atau hanya sekedar pengobat saat anda haus ketika cuaca panas. Segar sekali pastinya.


Resep Es Puding Tape Hijau

Foto Es Puding Tape Hijau


Lalu bagaimana cara membuatnya ? Mari kita simak Resep Es Puding Tape Hijau berikut ini.

Resep Es Puding Tape Hijau

Bahan:
1 bks Agar-agar bubuk hijau
600 ml air
150 gr Gula Pasir
250 gr Tape Ketan Hijau

Isi:
1 bh Kelapa Muda
300 ml Santan
Sirup Merah
Susu Kental Manis
Es Serut


Cara Membuat Es Puding Tape Hijau :
  1. Didihkan air, campur dengan agar-agar. Aduk rata dan tambahkan gula pasir. Setelah mendidih, masukkan tape, aduk rata dan masak sebentar.
  2. Tuangkan ke dalam loyang, hilangkan uap panas dan masukkan dalam lemari pendingin.
  3. Setelah dingin, potong bentuk dadu dan tuangkan ke dalam gelas. Tambahkan kelapa muda dan santan atau susu.
  4. Beri es serut, tambahkan susu kental manis dan sirup merah.
  5. Hias dengan daun pandan dan sajikan.

Mudah bukan Cara Membuat Es Puding Tape Hijau ini ? dan pastinya rasanya sangat segar...

No comments:

Post a Comment